- Sekda Sinjai, Drs. Akbar
Sinjai, SUARAGURUSULSEL.COM. Kamis 24 Desember 2020 bertempat di Aula Koni Kabupaten Sinjai berlangsung Konferensi Kerja 1 PGRI Sinjai yang dibuka Sekda Sinjai Drs. Akbar. Beliau hadir mewakili Bupati Sinjai karena mengikuti kegiatan yang tidak kalah pentingnya dengan kegiatan tersebut.
Selain Sekda Sinjai, hadir pula Ketua DPRD Sinjai, Wakil Ketua Provinsi PGRI Sulsel dan beberapa pengurus Provinsi, Dandim serta Kajari Sinjai.
Kegiatan tersebut diikuti masing- masing perwakilan pengurus Cabang se Kabupaten Sinjai karena protokol kesehatan, selebihnya pengurus Cabang masing-masing mengikuti acara tersebut cecara virtual.
Ketua Kabupaten PGRI Sinjai, yang juga Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa S.Sos dalam sambutannya mengharapkan agar guru-guru di Kabupaten Sinjai dapat berubah lebih baik dalam pelaksanaan tugasnya, apalagi dimasa pandemic saat ini, dibutuhkan kemampuan lebih dari guru untuk tetap beraktifitas melakukan pembelajaran sebagaimana diharapkan bersama dengan sistem yang tentunya disesuaikan dengan keadaan saat ini, termasuk penguasaan IT untuk menunjang berlangsungnya pembelajaran secara daring. harapnya.
Demikian pula Wakil Ketua Provinsi PGRI Sulsel, Dr. H. Saripuddin D. S.Pd. SE., MM menyampaikan bahwa ia selaku pengurus Provinsi PGRI Sulsel melihat pentingnya ada payung hukum bagi guru-guru kita dalam melaksanakan tugasnya, sehingga ia mendorong Pemerintah Kabupaten/ Kota untuk membuat Perda Perlindungan guru, agar guru-guru kita dalam melakukan tindakan pendisiplinan, tidak dengan mudahnya dijerat dengan proses hukum yang diawali dengan laporan orang tua siswa kepada yang berwajib, terangnya.
Sementara Sekda Sinjai, Drs. Akbar dalam sambutannya menyampaikan sejarah lahirnya PGRI dengan menyebut beberapa Perhimpunan guru sebelumnya, termasuk pada masa penjajahan belanda, sambil menghibur peserta konferensi dengan sejumlah candaan khasnya, beliau juga memberikan motivasi kepada peserta Konferensi, bahwa dari seluruh Kabupaten/Kota se Sulsel,
Tambah Dia, Kabupaten Sinjai yang terbanyak guru besarnya, sehingga tidak ada alasan Kabupaten Sinjai tertinggal dalam hal pendidikan, ia mengatakan bahwa Bapak Bupati membuka ruang sebesar-besarnya untuk pembangunan Sumber Daya Manusia serta peningkatan pendidikan di Sinjai, hal tersebut dapat kita rasakan melalui program- program bupati di bidang pendidikan, selain itu saya bersama Dinas Pendidikan Sinjai telah melakukan gerakan seribu jumat, yakni dengan menyumbang Rp. 1000,- bagi setiap PNS, Alhamdulillah dari gerakan tersebut, kita sudah bisa membantu dua perguruan Tinggi yang mengalami kesulitan pembiayaan, sehingga diharapkan ke depan, gerakan ini tetap dipertahankan dan ditingkatkan mungkin dengan merubah namanya menjadi gerakan seribu guru, atau apalah namanya, yang penting hasilnya bisa bermanfaat lebih banyak lagi, terangnya.Dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim, Sekda Sinjai membuka secara resmi Konferensi Kerja 1 PGRI Sinjai.
Di penghujung acara pembukaan, berlangsung Pengukuhan dan pelantikan Pengurus Cabang Se Kabupaten Sinjai yang beberapa bulan lalu, 9 Cabang tersebut sukses melakukan Konferensi Cabang dan Pemilihan Pengurus Cabang Periode 2020-2025, pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Kabupaten PGRI Sinjai, Andi Jefrianto Asapa S.Sos disaksikan oleh seluruh peserta Konferensi Kerja, baik yang ada di Aula Koni Kabupaten Sinjai maupun peserta yang mengikuti acara tersebut melalui virtual di masing-masing- cabangnya.
Konferensi Kerja 1 berlangsung dengan protokol kesehatan super ketat karena kondisi yang semakin memprihatinkan. (Rani)