Tim Gowa, Kantongi Juara di Beberapa Kategori Cabor Gateball Pra Pekan Olahraga Provinsi

bagikan

Makassar, SUARAGURUSULSEL.COM – Pra Pekan Olahraga (POR) Provinsi cabang Olahraga Gateball Tahun 2021 telah dilaksanakan di Lapangan Gateball Kantor Kementerian PU di Baddoka, Makassar tanggal (5-7) November 2021, ditandai dengan pengumuman hasil yang berhasil lolos ke Porprov Sinjai-Bulukumba tahun 2022.

Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Kabupaten Gowa akan mengantarkan 4 kategori yang berhasil lolos pada pra porprov untuk memperebutkan gelar juara tahun 2022 nantinya yang dilaksanakan di Por Prov Sinjai-bulukumba.

Ketua Pergatsi Gowa, Drs. H Andi Sura Suaib M.Si, yang juga Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gowa, dalam hal ini menyampaikan saat melepas atlit. “ Melihat beberapa cabang yang telah melaksanakan pra porprov, Tim kabupaten Gowa, belum maksimal, kita berharap dari cabang gateball akan mengantarkan tim lolos ke Porprov di Sinjai-Bulukumba Tahun depan”.

Sementara, ” Tim Gowa, kategori nomor Juara yang berhasil diraih oleh tim gateball kabupaten Gowa yakni Double Campuran juara 2, Triple putra juara 4, Triple campuran juara 1 dan beregu campuran juara 1.

“Kami mencatat bahwa usaha yang dilakukan oleh tim gateball Gowa sudah sangat maksimal, baik saat latihan maupun kedisiplinan saat di medan pertandingan, ini dibuktikan dengan raihan juara yang diperoleh” tutur Asfar, Wakil Sekertaris Pergatsi Gowa. Jum’ at, 12/11/21 (H. Ali)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *