UPT SDN 1 Enrekang, Ikuti Pelaksanaan Vaksinasi Merdeka usia 6 – 11 tahun

bagikan

Enrekang, SUARAGURUSULSEL.COM – Menyukseskan penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 untuk anak Sekolah Dasar (SD) usia 6 – 11 tahun. “Ayah bunda tidak perlu khawatir pada gejala efek samping. Jenis vaksin yang digunakan yaitu Sinovac. Vaksin aman untuk tubuh dan menjaga imun agar lebih kuat”, Pembuka Sosialisasi vaksinasi anak usia 6-11 tahun oleh Sekretaris Dinkes Kab.Enrekang, Selasa, (02 Januari 2022)

Hal ini disampaikan Kepala UPT SDN 1 Enrekang Syarifuddin, S.Pd.,M.Si, juga “mengapresiasi keterlibatan TNI, Polri dan Tim Vaksinator Dinkes Gabungan Kabupaten Enrekang, sebagai bentuk upaya percepatan vaksinasi anak usia 6-11 ungkapnya kepada awak media Kamis, 26/1/2022

Lanjut Dia, ” Kegiatan Vaksinasi ini, mendukung dan mendorong keamanan dan keselamatan anak-anak agar bisa melaksanakan pembelajaran dengan baik secara langsung di sekolah.

Ditambahkan ” Pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Anak ini dilakukan diseluruh Indonesia, dalam mendukung kebijakan pemerintah melakukan percepatan vaksinasi. Agar pada saat melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas yang sudah bisa diberlakukan 100% mulai Januari 2022 ini, warga sekolah pun merasa aman dan nyaman, ujar Kasat Binmas IPTU Daud, S.Pd.I.

Meskipun demikian Kasat Binmas IPTU Daud,S.Pd.I, mengingatkan bahwa “penerapan protokol kesehatan harus tetap dilakukan, karena vaksinasi dan protokol kesehatan adalah satu hal yang tidak boleh dipisahkan.Tutupnya

Ayo Vaksin Anak Hebat Biar Tambah Cerdas !
Ngga Vaksin, Ngga Keren ! (Nasyrah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *