Kab.PGRI Pinrang, Gelar Bimtek Penyusunan DUPAK dan Publikasi Ilmiah Dibuka Kabid PTK

bagikan

Pinrang, SUARAGURUSULSEL.COM – PGRI Kabupaten Pinrang, melaksanakan Bimtek Penyusunan Daftar Usul Penetapan Angka Kredit (DUPAK) dan Publikasi Ilmiah bertempat di Gedung Guru Pinrang. Kamis, 4/8)2022

Kegiatan di hadiri Kadis Dikbud diwakili Hasrijal, S.Pd, M.Pd, Kabid PTK Dinas Dikbud, didampingi Drs. Darmin, M.Si, Ketua Kabupaten PGRI Pinrang, Sekretaris Drs. H. Sukirman, M.Pd, Wakil Sekretaris Nawawi Khalid, S.Pd, MM, Bendahara Drs H.Abd.Hamid, Muhidin, S.Pd, M.Pd, selaku Tim Pemateri Dupak kabupaten Pinrang, Ketua pelaksana Muhammad Abrar Usman, S.Pd, M.Pd. Mustari, S.Pd, M.Pd selaku ketua satgas Satu Pena PGRI bersama sejumlah anggota.

Kegiatan berlangsung, dibawah arahan
Andi Haslinda, S.Pd, M.Pd, selaku MC, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PGRI, oleh Irigen Darasiah Patu, S.Pd, dan pembacaan Doa oleh Suardi Talib, S.Pd, diteruskan sambutan-sambutan.

Muhammad Abrar Usman, S.Pd, M.Pd Ketua Pelaksana
Drs. Darmin, M.Si Ketua Kabupaten PGRI Pinrang
Sekretaris, Wakil Sekretaris dan Bendahara kabupaten PGRI Pinrang

Muhammad Abrar Usman, dalam laporannya menyampaikan bahwa “kegiatan ini terlaksana dengan lancar, atas kinerja Tim Satgas Satu Pena, serta menindak lanjuti saran dan tantangan dari bapak Bupati H.A.Irwan Hamid, terkait pentingnya bimbingan teknik ini dilaksanakan.

” Kegiatan yang di ikuti 5 orang peserta dari semua tingkatan/jenjang pendidikan perwakilan dari 12 kecamatan, dilaksanakan selama dua hari (4-5) Agustus, kegiatan ini menggunakan dana cukup besar, tetapi secara gratis.

” Diharap seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan seksama, para perwakilan kecamatan betul- betul dapat memahami penyusunan Dupak dan Publikasi Ilmiah ini, sehingga bisa di Implementasikan di wilayah kecamatan masing-masing.Ungkap M.Abrar Usman

Senada, Drs. Darmin, Ketua kabupaten PGRI Pinrang, menyampaikan bahwa “setiap ketemu bapak Bupati Pinrang, selalu disampaikan tentang penyusunan Dupak kenaikan pangkat tersebut, dimana rumor yang didengar beliau bahwa jasa penyusun Dupak cukup besar alias mahal.

” Olehnya itu kepada seluruh peserta kegiatan, agar memanfaatkan waktu dan kesempatan sebaik-baiknya, sehingga ilmu yang diperoleh dapat diteruskan kepada teman guru lainnya di kecamatan masing-masing.Harapnya

Hasrijal, S.Pd, M.Pd, yang belum lama menjabat Kabid PTK Dinas Dikbud Pinrang, juga lebih awal menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk jawaban dari tantang yang diberikan oleh Bupati kita HA.Irwan Hamid, serta salah satu dari sekian permasalahan yang kami tangani di bidang PTK adalah soal Dupak.

” Ini adalah tanggung jawab kita semua, maka sangat penting untuk senantiasa membangun kolaborasi antara Dinas Dikbud dengan PGRI, langkah dan gerak cepat dilakukan Pengurus PGRI sebagai salah satu bukti dalam pembinaan kepada para guru, untuk memenuhi kebutuhannya dalam penyusunan Dupak dan Selamat mengikuti Bimtek. Ucapnya

Hasrijal diakhir arahannya secara resmi membuka Bimtek Penyusunan DUPAK dan Publikasi Ilmiah yang dilaksanakan Kabupaten PGRI Pinrang, dengan Basmalah.

Selanjutnya kegiatan diteruskan oleh Muhidin, S.Pd, M.Pd, Tim Dupak Pinrang bertindak selaku Pembimbing pada kegiatan Bimtek ini, dengan rincian materi dan Contoh Penyusunan DUPAK Guru antara lain,

Muhiddin, S.Pd, M.Pd saat memberikan presentase Bimtek Penyusunan DUPAK dan Publikasi Ilmiah


Lampiran I .Daftar Usul Penetapan Angka Kredit (DUPAK),
Lampiran II .Surat Pernyataan Melaksanakan Tugas Pembelajaran / Bimbingan dan Tugas Tertentu/Tahun,
Lampiran III .Surat Pernyataan Melakukan Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan,
Lampiran IV .Surat Pernyataan Melakukan Kegiatan Penunjang Tugas Guru, dan
Lampiran V .Penetapan Angka Kredit
(Muharis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *