BKK SMKN 2 Pinrang, Mediasi Alfamart Crew Store Rekruitment

bagikan

Pinrang, SUARAGURUSULSWL.COM – BKK SMKN 2 Pinrang untuk yang ke 5 kalinya memediasi pelaksanaan seleksi karyawan Crew Store di Aula SMKN 2 Pinrang. Jum’at, 21/20/2022

Turut hadir dikegiatan tersebut Wakasek Humas Anasruddin, S.Pd., M.Pd, serta Tim Pelaksana Bursa Kerja Khusus (BKK) SMKN 2 Pinrang Nilawati, S.Pi, Jumadi Gampang, A.Md.Par, Sri Nurjayanti, A.Md.Par dan Andi Satriani, S.Pd.,M.Pd.

“Alhamdulillah SMKN 2 Pinrang konsisten memediasi rekrutmen antara Alfamart dengan alumni SMK.

” Peserta seleksi tidak hanya berasal dari alumni SMKN 2 Pinrang, namun berbagai SMK se-Kabupaten Pinrang, diantaranya SMKN 1 Pinrang, SMKN 4 Pinrang, SMKN 7 Pinrang dan SMKN 9 Pinrang. Ucap Muh. Dhanu Bima Sakti selaku Rekrutor Wilayah Sulselbar.

Hal senada disampaikan kepala UPT SMKN 2 Pinrang Syamsuar, S.Pd.,M.Pd bahwa SMKN 2 Pinrang, “senantiasa mensupport dan konsisten terhadap kegiatan terkait berkerjaan/ kerjaan alumni dan ucapan terima kasih kepada Alfamart yang telah memberikan kepercayaan kepada SMKN 2 Pinrang sebagai mitra pelaksanaan rekrutmen. Ucapnya

Tidak ada kendala selama proses penyeleksian berlangsung, pelaksanan rekrutmen berjalan dengan tertib dan lancar, para peserta sangat antusias dalam mengikuti proses seleksi perekrutan.

Sebelum melakukan penyeleksian terlebih dahulu pihak Alfamart melakukan sosialisasi tentang profil Alfamart, jenjang karir selama bekerja dan hal apa saja yang dilakukan selama menjadi karyawan di Alfamart.

“Pelaksanaan rekrutmen yang dilaksanakan oleh BKK SMKN 2 Pinrang sangat menguntungkan bagi alumni SMK karena dapat memudahkan para alumni untuk mendapatkan pekerjaan. Ujar Fatur salah satu peserta rekrutmen dari SMKN 2 Pinrang.

Tanggapan lain dari peserta rekrutmen Nursafitri dari SMKN 9 Pinrang, ” bahwa proses seleksi berlangsung sangat menyenangkan dan sedikit mengalami kesulitan dalam menjawab soal yang diberikan. Jelasnya

Selain itu, tanggapan dari Kurniawan salah satu peserta SMKN 7 Pinrang menyampaikan ” bahwa proses rekrutmen berjalan dengan sangat baik dan untuk mencari pekerjaan harus disertai usaha dan ikhtiar, berharap yang terbaik dan yakin proses tidak akan mengkhianati hasil. Bebernya

Ucapan Terima kasih disampaikan oleh peserta seleksi rekrutmen dan berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan agar lulusan sekolah SMK dapat langsung terserap di dunia kerja. (A.Satriani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *