Bantaeng, 20 Februari 2023;
SuaraGuruSulSel.Com—Pengurus PGRI Kabupaten Bantaeng melaksanakan rapat pleno diperluas PGRI Kabupaten Bantaeng menindaklanjuti hasil keputusan rapat pleno diperluas PGRI Provinsi Sulawesi Selatan yang dilaksanakan di gedung PGRI kabupaten Soppeng pada hari Sabtu 18 Februari 2023. Berapa pleno diperluas PGRI Kabupaten Bantaeng dilaksanakan di ruang rapat Dewan Guru SMA Negeri 4 Bantaeng. Turut hadir dalam kegiatan ini adalah seluruh pengurus PGRI Kabupaten Bantaeng dan Ketua Cabang/ Cabang Khusus PGRI se Kabupaten Bantaeng serta sekretaris bidang olahraga dan sekretaris bidang seni pada setiap cabang/cabang khusus PGRI se Kabupaten Bantaeng. Rapat pleno diperluas PGRI Kabupaten Bantaeng ini dirangkaikan dengan pengajian rutin pengurus PGRI Kabupaten Bantaeng yang setiap bulannya dilaksanakan pada pekan kedua bulan berjalan. Pembawa hikmah pengajian adalah Ustadz MAPPASABBI S.Ag, MA.
Hasil keputusan Rapat pleno diperluas PGRI Kabupaten Bantaeng (Senin 20 Februari 2023) antara lain: 1. PORSENI Dilaksanakan Pada Bulan Juni 2023 Di Kabupaten SOPPENG (Tanggal Masih Menunggu Info Dari Provinsi). 2). Cabang Olahraga yang dilombakan ada 8 Cabor:- Bulutangkis 6 Pa/Pi, – Catur 2 Pa/Pi, Futsal 10 Pa, Tenis Lapangan 6 Pa, Tenis Meja 6 Pa/Pi, Sepak Takraw 4 Pa, Bola Volli 12 Pa/Pi, Petanque 2 Pa/Pi. 3). PORSENI Antar Cabang Ditiadakan, dan diganti dengan proses Seleksi Langsung Di tingkat Kabupaten. 4). Peserta PORSENI yaitu ASN, P3K dan Non ASN. 5). Khusus Untuk Non ASN Persyaratannya harus memiliki Kartu NUPTK dan Kartu PGRI. 6). Proses Seleksi Rencananya dimulai di bulan Maret 2023. 7). Para Pelatih dan Manager seluruh Cabor dipilih oleh PGRI Kabupaten, dan tentunya dipilih sesuai dengan Basicnya masingmasing. 8). Hasil Proses Seleksi ditentukan oleh penilaian dan pengamatan dari para pelatih di masing2 Cabor. 9). Baju Devile PGRI Kab. Bantaeng Harganya Rp. 300.000 (Jaket, Training, Dan Topi) Merk Diadorra 10). Peserta Devile/Penggembira Menjadi Tanggung Jawab Pengurus PGRI di Cabang Masing-masing.
amykajang@gmail.com