Jeneponto, SUARAGURUSULSEL.COM – Sejumlah Pengurus OSIS SMPN 1 Kelara Jeneponto didampingi guru pembina, Muhammad Yunan S. Pd., Kaharuddin S.Pd dan Seharani Husain mengunjungi UPT SD Negeri 18 Kelara sekira 20 KM dari SMPN 1 Kelara. Selasa, (14/5/2024)
UPT SD Negeri 18 Kelara merupakan salah satu sekolah pendukung SMP Negeri 1 Kelara diantara hampir 10 lainnya dari sekira 30 sekolah di Kecamatan Kelara.
Sosialisasi tersebut dimaksudkan dalam rangka penerimaan Siswa baru, Tahun Ajaran 2024/2025.

Dalam sosialisasi tersebut disampaikan sejumlah kegiatan ekstrakurikuler dan fasilitas belajar yang dimiliki SMP Negeri 1 Kelara, seperti Drum band, Sanggar Seni, PMR, Pramuka, sementara fasilitas belajar disampaikan tersedianya Laboratorium Komputer, IPS dan Perpustakaan, lapangan dan fasilitas olahraga, ditambah UKS dan Mushallah untuk pembinaan keagamaan, serta shalat berjamaah dan shalat dhuha.
Kedatangan Siswa SMP Negeri 1 Kelara bersama guru pembina di UPT SD Negeri 18 Kelara disambut baik Kepala UPT SD Negeri 18 Kelara, Hartini Rasyid S. Pd bersama sejumlah guru di ruang guru UPT. SD Negeri 18 Kelara.
Pada kesempatan itu, Hartini Rasyid mengatakan jika pihaknya sangat berterima kasih kedatangan Bapak dan sejumlah Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Kelara disekolah ini, karena dengan cara ini, diantara kita terjalin silaturrahmi dan komunikasi yang baik diantara kita untuk memajukan pendidiksn, khususnya di Kecamatan Kelara, katanya
Selain itu ia juga berterima kasih atas sejumlah informasi yang disampaikan kepada siswa-siswa kami tentang kegiatan dan fasilitas belajar yang dimiliki SMP Negeri 1 Kelara, karena dengan informasi tersebut, siswa-siswa yang akan tamat dan melanjutkan pendidikannya di tingkap selanjutnya dapat lebih yakin dan memastikan kemana ia akan melanjutkan pendidikannya sesuai dengan bakat dan potensi yang dimilikinya masing-masing dan kita guru- guru disekolah ini tinggal mengarahkan untuk meyakinkannya sesuai kemampuannya masing-masing, sehingga anak-anak lebih terarah dalam menentukan pilihannya. terangnya.
Sementara Muhammad Yunan S. Pd, Guru Bidang Study Matematika SMP Negeri 1 Kelara, menyampaikan jika sangat berharap kepada orang tua siswa yang ada di Kecamatan Kelara, khususnya di UPT SD Negeri 18 Kelara agar mempercayakan anak-anaknya untuk dididik, dibina dan dikembangkan bakat dan potensinya di SMP Negeri 1 Kelara,
Karena di SMP Negeri 1 Kelara akan digemblen oleh guru-guru yang memiliki kemampuan dan keahlian di bidangnya masing-masing, ditambah fasilitas belajar yang lengkap sesuai kebutuhan belajar siswa saat ini, termasuk sejumlah kegiatan ekstrakurikuler yang sangat giat, dibina khusus dari tenaga-tenaga ahli di bidangnya dan didukung penuh oleh Kepala sekolah dan guru- guru untuk mengembangkan bakat dan potensi-potensi siswa lebih kreatifitas dan berinovasi untuk meraih prestasi ke depan, harapnya.
Lebih jauh Muhammad Yunan menyebutkan sejumlah prestasi yang telah diraih Siswa-Siswa SMP Negeri 1 Kelara beberapa tahun terakhir, Alhamdulillah semuanya sangat membanggakan, baik atas nama sekolah maupun atas nama daerah Kabupaten Jeneponto ketika beberapa kali SMP Negeri 1 Kelara ditunjuk dan dipercaya mewakili daerah ini, mengikuti kompetisi ditingkat Provinsi dan kami di SMP Negeri 1 Kelara semua berkomitmen untuk terus maju dan berprestasi untuk SMP Negeri 1 Kelara yang membanggakan, katanya optimis.
Sementara Kepala UPT. SMP Negeri 1 Kelara, H. Usman S.Pd., M.Pd menyampaikan terima kasih kepada Kepala UPT SD Negeri 18 Kelara bersama para guru atas waktu dan tempat serta ruang sosialisasi yang diberikan kepada siswa-siswa kami dari SMP Negeri 1 Kelara,
Semoga ke depan silaturrahim diantara kita tetap terjaga dengan baik diantara kita, sehingga kita dapat memajukan pendidikan, khususnya di Kecamatan Kelara kebih baik lagi, tentunya dengan kebersamaan, persatuan dan kekompakan yang selalu terbina diantara kita, harapnya. (R@ni)