Pinrang, SUARAGURUSULSEL.COM – Sejarah terukir indah di UPT SD Negeri 161 Pinrang, dalam kurung waktu 2 bulan terakhir telah banyak torehkan prestasi, dari deretan prestasi yang diraih sekolah ini sebanyak 43 medali,
Terakhir UPT SD Negeri 161 Pinrang, kembali menerima Piagam Penghargaan dari Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan (BBPMP) Provinsi Sulawesi Selatan, dan mendapat kehormatan di undang menjadi Narasumber langsung dari Studio Pa’bbiritta Lantai 4 BBPMP Sulsel.
Hal ini disampaikan Andi Harisuddin, S.Pd,M.Pd, Kepala sekolah UPT SD Negeri 161 PinrangIni Merupakan Pertama kalinya di UPT SDN 161 Pinrang sekaligus sejarah baru yang telah terjadi di UPT SDN 161 di kepemimpinan Andi Harisuddin, kepsek muda memiliki multi talenta dengan segudang Prestasi ini, Bebernya saat dirinya ditemui Selasa, (8/10/24)
Dirinya menambahkan bahwa, Sekolah pertama di kabupaten Pinrang dan di Sulawesi Selatan, mendapat kesempatan menjadi Narasumber di Studio BBPMP, Tentunya Ini bisa terwujud berkat dukungan dan bimbingan dari Pemerintah kabupaten Pinrang, dalam hal ini Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Pinrang, Terima Kasih Kepada Bapak Pj Bupati Pinrang, Bapak Kepala Dinas Dikbud, Kabid PTK, Kabid Dikdas Korwil Dikbud Sawitto yang telah memberikan Support yang luar biasa, dan para Guru dan Tenaga Kependidikan UPT SDN 161 Pinrang,
Tentunya Prestasi yang diraih ini, tak terlepas Kolaborasi dari para guru hebat, Komite sekolah, Orang Tua siswa serta seluruh Siswa – iswi hebat pula UPT SDN 161 Pinrang, Kami akan terus memberikan yang terbaik untuk UPT SDN 161 Pinrang dan untuk Kabupaten Pinrang. Kunci Andis sapaan akrab kepsek SD Negeri 161 Pinrang (Muhar15)