Soppeng, SUARAGURUSULSEL.COM – Anggota DPRD Kabupaten Soppeng dari Fraksi Golkar, Hadi Wijaya Ismail, mengucapkan selamat atas pelantikan H. Suwardi Haseng dan Selle KS Dalle sebagai Bupati dan Wakil Bupati Soppeng. Keduanya resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis, (20/2/2025).
Dalam pernyataannya, Hadi Wijaya Ismail menyampaikan harapannya agar kepemimpinan baru ini dapat membawa Kabupaten Soppeng menuju kemajuan yang lebih signifikan. Ia menekankan pentingnya realisasi janji-janji politik yang telah disampaikan kepada masyarakat selama masa kampanye. Menurutnya, masyarakat memiliki ekspektasi tinggi terhadap kepemimpinan yang baru, terutama dalam mewujudkan program-program prioritas yang telah dijanjikan.
Pelantikan ini merupakan bagian dari agenda nasional, di mana sebanyak 961 kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024 dilantik secara resmi oleh Presiden Prabowo Subianto. Momentum ini menandai awal perjalanan pemerintahan daerah yang baru di berbagai wilayah Indonesia, termasuk Kabupaten Soppeng.
Hadi Wijaya Ismail juga menegaskan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam membangun Soppeng yang lebih baik. “Kami di DPRD siap bekerja sama untuk mendukung kebijakan-kebijakan yang berpihak pada kepentingan masyarakat. Semoga dengan kepemimpinan yang baru, Kabupaten Soppeng semakin maju dan sejahtera,” ujarnya.
Pelantikan ini diharapkan menjadi awal yang baik bagi pembangunan di Kabupaten Soppeng, dengan kolaborasi antara pemerintah daerah dan DPRD dalam mewujudkan visi dan misi yang telah dirancang untuk kesejahteraan masyarakat. (Sainal)