Pinrang, SUARAGURUSULSEL.COM – Persembahan Tari Saralao yang dibawakan Lima Peserta siswi berprestasi dari SMP Negeri 1 Duampanua, kembali mengharumkan nama sekolahnya dengan meraih Juara 1 tingkat Kabupaten Pinrang.
Kemenangan gemilang ini diraihnya dalam ajang Porseni yang digelar Dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Pinrang dengan meriah rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 65 tahun Kabupaten Pinrang.
Kepala UPT SMP Negeri 1 Duampanua, Syamsir, S.Pd, M.Pd, menyampaikan rasa bangga dan puas atas prestasi ini dan berharap dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya. Kata Dia saat ditemui di Kantor Disdikbud Pinrang, Selasa, (25/2/2025) kemarin.
Di jeskan pula, bahwa keberhasilan ini disambut gembira oleh seluruh keluarga besar UPT SMP Negeri 1 Duampanua, dengan penuh rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas pencapaian gemilang siswinya.
“Ini adalah bukti nyata bahwa dengan kerja keras, latihan yang disiplin, dan dukungan penuh dari sekolah serta orang tua, anak-anak kita mampu meraih prestasi di berbagai bidang,
Prestasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi lain untuk terus mengembangkan potensi diri”.Tambah nya
Senada Maryam salah satu guru SMP Negeri 1 Duampanua mengatakan, jangan terlalu cepat puas dengan hasil ini, belajar lebih giat lagi, agar lebih dapat menampilkan yang terbaik kedepan,
“Teruslah mengasah bakat yang anda miliki dan selalu menampilkan yang terbaik serta berharap kepada seluruh siswa-siswi lainnya untuk menggali bakat yang ada pada diri kalian, terus lah belajar dan belajar,
Tidak cukup sampai disini, agar bakat yang di miliki senantiasa dikembangkan kedepannya “. Ujarnya
( Muhar15)